Spesifikasi Xiaomi Mi
Note Pro
Layar Tangguh
Berosolusi 1440 x 2560 pixels
Secara fisik, anda
akan menemui spesifikasi Xiaomi Mi Note Pro dengan tampilan yang hampir
tidak bisa dibedakan dengan generasi sebelumnya. Dengan dimensi 155.1 mm x 77.6
mm x 7 mm dan massa mencapai 161 gram, phablet ini cukup mencuri perhatian dengan
ukurannya yang tipis. Pilihan warna klasik namun lux yaitu hitam, putih
dan gold, membuat desainnya hadir dengan kesan mewah. IPS LCD capacitive
touchscreen masih menjadi teknologi yang dipakai pada layar berukuran 5.7 inci
yang digunakan pada Xiaomi Mi Note Pro ini. Capacitive touchscreen
berkemampuan multitouch memungkinkan kawan Begawei memberi komando melalui
sentuhan multi jari. Layar in-plane switching atau IPS yang ada pada Xiaomi Mi
Note Pro ini memiliki respons time yang lebih baik dibandingkan dengan LCD
biasa. Selain itu, visibilitasnya pada siang hari yang lebih baik. Tapi jangan
terlena dulu, kawan Begawei. Walaupun memiliki berbagai macam keunggulan, layar
IPS membutuhkan backlight yang besar. Alhasil, panel layar ini memang
membutuhkan daya yang cukup tinggi. Namun, walaupun begitu, tipe layar Xiaomi
Mi Note Pro ini memang sangat unggul pada kualitas gambar yang lebih tajam dan
dukungan resolusi yang lebih tinggi. Ragam warna yang dibawa mencapai 16 m.
Berpadu dengan resolusi 1440 x 2560 pixels dan kerapatan 515 ppi pixel density,
pasti membuat anda bisa menikmati visual yang sangat berkualitas. Resolusi yang
ada ternyata juga lebih besar daripada resolusi layar pada Xiaomi Mi Note, yang
mencapai 1080 x 1920 pixels. So, dibandingkan dengan si kakak, Xiaomi Mi Note
Pro punya gambar yang lebih yahud! Proteksi kelas tinggi Corning Gorilla Glass
3 juga masih disematkan pada bagian layar dan pada panel di belakang ponsel.
Sebuah gadget pastinya akan berpindah tangan dan bersentuhan dengan benda-benda
lain yang memungkinkan sisi-sisinya tergores. Tapi kini kawan Begawei tak perlu
khawatir lagi. Jika handset lama anda punya goresan disana-sini, spesifikasi
Xiaomi Mi Note Pro menyuguhkan kemampuan yang tinggi untuk memproteksi dirinya
sendiri.
Super Maksi dengan 4
GB RAM dan Android Lollipop
Jika Xiaomi Mi Note
melenggang dengan begitu pedenya dengan dukungan 3 GB RAM, generasi berikutnya
hadir dengan kemampuan yang lebih tinggi. Tidak main-main, spesifikasi Xiaomi
Mi Note Pro dibekali dengan RAM berkapasitas 4 GB. So, apa lagi yang
dikhawatirkan? Multitasking jelas akan berjalan dengan baik. Instal aplikasi
pun juga tidak akan tersendat. Apalagi phablet ini juga menggunakan mesin yang
bertenaga. Tenaga Xiaomi Mi Note Pro yang prima didapatkan dari perpaduan
chipset Qualcomm MSM8994 Snapdragon 810 dengan CPU delapan inti yang dihasilkan
dari Quad-core 1.5 GHz Cortex-A53 dan Quad-core 2 GHz Cortex-A57. Sektor
dapur pacu tipe ini memang punya berbagai perbedaan dibandingkan dengan Xiaomi
Mi Note. Termasuk dari sistem operasi yang lebih baru. Ya! Xiaomi Mi Note Pro
menggunakan Android Lollipop sebagai OS andalannya. Keberadaan si manis
Lollipop pastinya mengusung keunggulan-keunggulan dibandingkan Android KitKat
yang ada pada generasi sebelumnya. Android Lollipop dinilai lebih cepat,
lebih responsive dan lebih smooth saat dijalankan. Runtime Android terbaru
bernama ART juga mampu meningkatkan kinerja aplikasi dan responsif hingga
meningkatan kinerja beberapa kali lipat. User interface juga mendukung kedalaman
64 bit. So Xiaomi Mi Note Pro ini akan berjalan dengan begitu maksi dan
pastinya anti mati gaya dong…!!! Sementara itu di sektor grafis, anda akan
bertemu dengan Adreno 430 sebagai center pengatur grafis. Keberadaan GPU ini
akan membuat kegiatan-kegiatan berbau grafis seperti gaming atau menonton film
jadi lebih oke. Hal ini dikarenakan GPU berkolaborasi dengan RAM berkapasitas
ciamik yang ada pada spesifikasi Xiaomi Mi Note Pro.
Single Memory
Berkapasitas Besar
Gadget modern biasanya
memang akan memiliki memori internal yang bisa diperbesar kapasitasnya melalui
card slot memori eksternal. Tapi menurut Begawei itu cuma masalah kebiasaan.
Toh untuk apa disediakan memori eksternal jika sektor internalnya saja sudah begitu
mumpuni untuk menampung berbagai macam file. Demikian juga yang diberlakukan
Xiaomi pada spesifikasi Xiaomi Mi Note Pro ini. Hanya terdapat memori
internal saja pada Xiaomi Mi Note Pro ini. Tapi jangan salah, kapasitasnya
mencapai 64 GB. Maka tak perlu jadi tidak pede kan, walaupun gadget anda tidak
memiliki memori ganda.
Kamera Ganda dengan
Dual LED Flash
Saat ini, berbagai
tipe gadget membawa kamera berkekuatan tinggi. Perbandingannya akan sangat jauh
pastinya dengan gadget jadul yang rata-rata hanya bermodalkan kamera VGA.
Begitu juga dengan spesifikasi Xiaomi Mi Note Pro di sektor kameranya. Bahkan
sebagai phablet kelas menengah keatas, handset ini membawa dua buah kamera
dengan kemampuan tinggi. Kamera utama terletak di bagian belakang dengan ukuran
13 MP. Kawan begawei bisa mendapatkan gambar beresolusi 4128 x 3096 pixels
dengan kamera Xiaomi Mi Note Pro tersebut. Sementara itu, untuk menyelesaikan
problem pencahayaan pada objek yang cahayanya under, tersedia dual-LED flash
yang berkemampuan dual tone. Maka LED flash yang ada akan memberikan
pencahayaan yang paling sesuai pada objek foto. Kamera utama Xiaomi Mi Note
Pro ini membawa banyak fitur menarik, yaitu Geo-tagging, touch focus,
face/smile detection, HDR dan panorama. Kemampuannya untuk recording video juga
tak perlu diragukan lagi. Anda akan disuguhi video dengan resolusi 1080p pada
30fps. Bagaimana, bukan kamera ecek-ecek kan? Selain kamera utama, terdapat
juga kamera depan atau yang mungkin lebih anda kenal dengan istilah kamera
selfie pada spesifikasi Xiaomi Mi Note Pro ini. Kamera yang terletak di bagian
depan phablet ini berukuran 4 MP, yang juga mampu menghasilkan video beresolusi
1080p. Dengan begitu, acara video call dengan orang-orang terkasih di jauh
sana, pasti akan berjalan lebih kece. Selamat mencoba…!!!
Unggul dengan Koneksi
4G LTE
Berbagai macam
keunggulan telah kita dapatkan dari Xiaomi Mi Note Pro. Melengkapi spesifikasi
fantastis itu, spesifikasi Xiaomi Mi Note Pro juga menyajikan
konektivitas lengkap yang dapat mengaktifkan 2 SIM card sekaligus. Pada sektor
ini, koneksi super cepat dengan LTE melalui 4G jadi jagoannya. Pada kecepatan
4G LTE, Mi Note Pro bisa melakukan download file ddengan speed 450 Mbps. Jauh
lebih cepat daripada Xiaomi Mi Note Pro yang kecepatan downloadnya 150 Mbps.
Sementara itu, phablet ini mampu melakukan upload file dengan kecepatan 50 Mbps
pada jaringan 4G. Namun jika wilayah anda memang belum menjadi zona 4G, anda
akan bisa menikmati koneksi yang tidak kalah banter dengan layanan 3G. Pada
Xiaomi Mi Note Pro 3G akan berjalan kecepatan HSDPA 21 Mbps. O iya, anda
suka nongkrong? Mungkin sekedar menikmati suasana atau malah mengerjakan banyak
tugas di cafe-cafe favorit. Biasanya tempat-tempat nongkrong jaman sekarang
menyediakan koneksi WiFi. Nah, phablet ini sangat bisa andalkan lho untuk
terkoneksi dengan WiFi. Opsi jaringan WiFi-nya pun tergolong lengkap, yakni
Wi-Fi, dual-band, dan hotspot. Bergeser ke jalur navigasi dari Xiaomi Mi
Note Pro, anda bisa memanfaatkan GPS yang ada pada phablet ini dengan bantuan
GLONASS. Sistem navigasi tersebut menyediakan signal pendamping atau pembantu
dari signal GPS biasa. Jadi, anda yang memang aktif memakai GPS untuk membantu
mencari arah, akan mendapatkan petunjuk arah secara lebih akurat. Manfaatkan
fasilitas ini ketika anda sampai pada daerah-daerah yang belum anda ketahui
secara detail. Spesifikasi Xiaomi Mi Note Pro juga menyediakan konektivitas
yang cukup lengkap, untuk mengkoneksikan perangkat dengan perangkat lain. Kawan
Begawei bisa memanfaatkan teknologi NFC untuk mentransfer data ke perangkat
lain, hanya dengan menempelkan dua handset. Tapi pastikan dulu bahwa keduanya
sama-sama memiliki layanan NFC. MicroUSB yang ada juga akan membantu anda
mengkoneksikan Mi Note pro dengan charger dan perangkat lainnya.
Baterai Berkapasitas
3090 mAh dengan Quick Charge
Kapasitas baterai
menjadi salah satu hal yang jadi pertimbangan ketika kita memilih gadget. Ini
jaman modern. Sudah bukan jamannya lagi membawa gadget yang kapasitas
baterainya tidak mumpuni, sehingga gampang habis. Mengetahui kebutuhan itu,
Xiaomi memodali spesifikasi Xiaomi Mi Note Pro dengan baterai berkapaitas 3090
mAh. Fitur quick charge pun tersedia, sehingga jika sewaktu-waktu kapasitas
baterai Xiaomi Mi Note Pro menipis, power bank tidak terbawa, dan anda tidak
memiliki banyak waktu untu recharging, anda tidak perlu khawatir. Hanya dengan
waktu 30 menit saja, anda sudah bisa menambah daya baterai sebanyak 60 persen.
Canggih ya phablet ini, lalu bagaimana dengan harga Xiaomi Mi Note Pro
terbaru?
Xiaomi Mi Note Pro
|
|
Jaringan
|
|
Technology
|
GSM / HSPA / LTE
|
2G bands
|
GSM 900 / 1800 /
1900 – SIM 1 & SIM 2
|
3G bands
|
HSDPA
|
4G bands
|
LTE – SIM 1 &
SIM 2
|
Kecepatan
|
HSPA, LTE Cat9
450/50 Mbps
|
GPRS
|
Yes
|
EDGE
|
Yes
|
Pengumuman
|
|
Pengumuman
|
2015, January
|
Status
|
Coming soon. Exp.
release 2015, January
|
Bodi
|
|
Dimensi
|
155.1 x 77.6 x 7 mm
(6.11 x 3.06 x 0.28 in)
|
Berat
|
161 g (5.68 oz)
|
Build
|
Corning Gorilla
Glass 3 back panel
|
SIM
|
Dual SIM
(Micro-SIM/Nano-SIM, dual stand-by)
|
Layar
|
|
Tipe
|
IPS LCD capacitive
touchscreen, 16M colors
|
Ukuran
|
5.7 inches (~74.4%
screen-to-body ratio)
|
Resolusi
|
1440 x 2560 pixels
(~515 ppi pixel density)
|
Multitouch
|
Yes
|
Protection
|
Corning Gorilla
Glass 3
|
Dapur Pacu
|
|
Sistem Operasi
|
Android OS, v5.0.1
(Lollipop)
|
Chipset
|
Qualcomm MSM8994
Snapdragon 810
|
CPU
|
Quad-core 1.5 GHz
Cortex-A53 & Quad-core 2 GHz Cortex-A57
|
GPU
|
Adreno 430
|
Memori
|
|
Card slot
|
No
|
Internal
|
64 GB, 4 GB RAM
|
Kamera
|
|
Kamera Belakang
|
13 MP, 4128 x 3096
pixels, autofocus, dual-LED (dual tone) flash
|
Fitur
|
Geo-tagging, touch
focus, face/smile detection, HDR, panorama
|
Video
|
1080p@30fps
|
Kamera Depan
|
4 MP, 1080p (1/3”
sensor size, 2µm pixel size)
|
Suara
|
|
Alert types
|
Vibration; MP3, WAV
ringtones
|
Loudspeaker
|
Yes
|
3.5mm jack
|
Yes
|
Konektivitas
|
|
WLAN
|
Wi-Fi 802.11
a/b/g/n/ac, dual-band, hotspot
|
Bluetooth
|
v4.0, A2DP, LE
|
GPS
|
Yes, with A-GPS,
GLONASS, Beidou
|
NFC
|
TBC
|
Radio
|
TBC
|
USB
|
microUSB v2.0, USB
Host
|
Fitur
|
|
Sensor
|
Accelerometer, gyro,
proximity, compass
|
Pesan
|
SMS(threaded view),
MMS, Email, Push Mail, IM
|
Browser
|
HTML5
|
Java
|
Yes, via Java MIDP
emulator
|
Baterai
|
|
Li-Ion 3090 mAh battery
|
Harga Xiaomi Mi
Note Pro
Nah tiba saatnya kita
di segmen harga Xiaomi Mi Note Pro terbaru, harga Xiaomi
Mi Note Pro terbaru memang dibanderol dengan harga yang lebih mahal dari Xiaomi
Mi Note. Jika Xiaomi Mi Note hadir dengan harga Rp 5,5 juta, maka harga Xiaomi
Mi Note Pro akan dibanderol dengan harga 3299 Yuan atau setara dengan Rp.6,6
juta.
0 Response to "Spesifikasi dan Harga Smartphone Xiaomi Mi Note Pro"
Post a Comment